Mendefinisikan kesuksesan sangatlah sulit, karena kata SUKSES memiliki arti berbeda bagi setiap orang. Ada cara dan ukuran tertentu, yang diterima oleh masyarakat, yang membantu kita untuk menentukan apakah seseorang berhasil. Beberapa dari ukuran tersebut adalah pendidikan, karir, prestasi bisnis, keluarga, hubungan pribadi, kekayaan dan sebagainya.
Pola pikir orang-orang sukses itulah yang membedakan mereka dari yang lain. Dengan menerapkan pola pikir secara benar, Anda dapat mengubah jalan hidup Anda, juga seluruh pemahaman bisnis Anda. Di sini kita tidak akan berbicara tentang definisi sukses, kita akan membahas tentang betapa berbedanya orang-orang, dan khususnya pengusaha, yang mendefinisikan diri mereka sebagai orang sukses.
Anda dapat menemukan 5 Perbedaan Utama antara orang sukses dan yang tidak sukses. Silakan simak berikut ini:
1. Orang sukses tidak takut akan perubahan.
Orang sukses suka merasa tidak nyaman, yang memotivasi mereka untuk menciptakan peluang baru, melihat dunia dari sudut lain, dan berpikir di luar kotak. Perubahan itu menantang, dan orang-orang sukses tahu bahwa dalam setiap tantangan selalu ada peluang tersembunyi, yang menunggu untuk ditemukan. Namun orang yang tidak sukses, selalu khawatir akan adanya perubahan, dan cenderung mempertahankan status quo.
2. Orang sukses menghargai kegagalan.
Orang sukses tahu bahwa kegagalan itu adalah bagian dari kesuksesan yang tak terhindarkan. Mereka tidak takut gagal, dan lebih memilih berkonsentrasi pada kesuksesan, bukan pada kegagalan. Tindakan mereka didukung oleh pikiran tentang kesuksesan dan pencapaian. Di sisi lain, orang yang tidak sukses cenderung memberi makan rasa takut mereka akan kegagalan, yang menghentikan mereka dari mencapai hasil luar biasa, bahkan menghentikan mereka untuk mencapai hasil apa pun.
3. Orang sukses suka membantu orang lain.
Mereka berbagi pengetahuan dan pengalaman, dan cenderung membantu wirausaha lain menuju kesuksesan. Orang yang tidak sukses sering kali mementingkan diri sendiri, dan didorong oleh rasa iri hati.
4. Orang sukses tahu bagaimana mengatur waktu secara efektif.
Orang sukses tahu bahwa waktu adalah aset paling berharga, dan telah belajar bagaimana mengatur jadwal mereka agar proses kerja mereka sangat produktif. Orang yang tidak sukses selalu suka menunda-nunda, dan sering kehilangan fokus pada tujuan mereka.
5. Orang sukses tidak mudah menyerah.
Ketika orang sukses percaya pada sesuatu, mereka mencurahkan banyak upaya untuk mencapainya. Mereka tidak mendengarkan kritik yang tidak berdasar, mereka mempercayai intuisi mereka dan tahu bagaimana menjaga penilaian realistis mereka dari setiap situasi, tanpa kehilangan upaya mereka untuk inovasi. Orang yang tidak sukses, ketika dihadapkan pada tantangan, mereka cenderung menghindarinya, dan tidak mau berupaya keras untuk melewatinya.
Nah Sahabat. Bagaimana dengan pandangan Anda tentang kesuksesan?
Salam Luar Biasa Prima!
Wuryanano